GKI Peterongan

Berkarya Dalam Penantian

Apa yang terjadi ketika Yesus lahir ke dunia? Semua orang tidur? Bermalas-malas? Justru saat itu banyak orang kembali ke negerinya masing-masing untuk sensus penduduk. Berebut mencari tempat penginapan, termasuk Yusuf dan Maria? (Luk 2:1-3). Inilah berkarya dalam penantian.

Adven adalah penantian, bukan hanya Natal,tetapi juga penantian kedatangan Tuhan Yesus ke dua kalinya ke dunia sebagai Hakim Dunia. Kedatangan-Nya yang kedua itu bisa membawa  ketakutan atau sukacita. Seperti pada kedatangan-Nya yang pertama di dunia: Para gembala dan para Majus bersukacita, tetapi Herodes ketakutan setengah mati karena merasa tersaingi kedudukannya.Bagaimana berkarya dalam penantian-Nya yang kedua di abad ini ?

*Menguji setiap berita tentang kedatangan Yesus  yang kedua dengan Firman Tuhan. Hanya Bapa yang tahu, malaikat-malaikat di sorga tidak tahu dan Anak-pun tidak (Mat 24:36). Kita pernah dihebohkan dengan berita bahwa kiamat akan terjadi tanggal 10 Nopember 2003, ternyata tidak terwujud, Mangapin Sibuea yang mengaku rasul terakhir Yesus dan pendiri sekte Pondok Nabi itu ditangkap polisi. Di zaman ini hati-hati dengan berita bohong ( hoaks) untuk menakut-nakuti kita.Waspadalah dan selalu memelihara hubungan pribadi dengan Tuhan dalam Firman-Nya (Mat 24:42,44).

*Tetaplah berdoa dan bekerja (Ora Et Labora). Sekte itu dengan pengikut 300 orang melarang anggotanya untuk bekerja.Mereka di suruh menjual harta bendanya karena tidak berguna lagi kalau Kristus telah datang. Sekte ini akhirnya dibubarkan aparat. Tetaplah berdoa dan bekerja karena penantian bukan berarti kita tidak berbuat apa-apa lagi. Firman Tuhan berkata:”Segala sesuatu yang dijumpai tanganmu untuk dikerjakan, kerjakanlah itu sekuat tenaga…..” (Pengkh 9:10). Tetaplah berkarya dan  jangan merasa aman  dizona nyaman.

*Pertahankan kasih kepada Tuhan dan sesama. Salah satu tanda menjelang kedatangan-Nya yang kedua adalah kasih kebanyakan orang akan menjadi dingin (Mat 24:12).Firman Tuhan berkata bahwa kasih itu tidak berbuat jahat (Roma 13:10). Makin dekat kedatangan-Nya justru kita  makin melakukan yang sebaliknya, bukan dingin tetapi berkobar-kobar dalam realita hidup ini. (Roma 13:12-14). Bagaimana dengan kasih Tuhan yang ada dalam hidup Anda hari ini? Dingin, mulai redup, atau berkobar-kobar?  (AGP)

 

SETIAP NATAL TIBA KITA JANGAN TERLENA DENGAN KEMERIAHAN SESAAT.
ADA KEDATANGAN TUHAN YANG KEDUA YANG HARUS DISIAPKAN
MULAI SEKARANG.

Pdt. Em. Andreas Gunawan

Arsip